RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 25 APRIL 2024)



RENUNGAN HARIAN KATOLIK

KAMIS, 25 APRIL 2024

Pesta St. Markus

1Ptr 5:5b-14; Mzm. 89:2-3,6-7,16-17; Mrk 16:15-20.

BcO Ef 4:1-16

Warna Liturgi Merah

Lalu Ia berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk. Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum. Tanda-tanda ini akan menyertai orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan demi nama-Ku, mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang baru bagi mereka, mereka akan memegang ular, dan sekalipun mereka minum racun maut, mereka tidak akan mendapat celaka; mereka akan meletakkan tangannya atas orang sakit, dan orang itu akan sembuh." Sesudah Tuhan Yesus berbicara demikian kepada mereka, terangkatlah Ia ke sorga, lalu duduk di sebelah kanan Allah. Merekapun pergilah memberitakan Injil ke segala penjuru, dan Tuhan turut bekerja dan meneguhkan firman itu dengan tanda-tanda yang menyertainya.

Renungan 

Santo Markus, kendati tidak termasuk bilangan para rasul, dipilih Roh Kudus untuk menulis Injil, Kabar Gembira Yesus Kristus Sang Penyelamat. Injil Markus adalah yang paling pendek dan dianggap sebagai yang paling awal. 

Markus mengakhiri Injilnya dengan kisah tentang penampakan dan kenaikan Yesus ke surga. Peristiwa ini menjadi akhir kehadiran Yesus secara fisik di tengah para murid-Nya, dan sekaligus awal kehadiran-Nya secara baru. Yesus memberikan perintah yang sangat penting, "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk." Meskipun naik ke surga, Tuhan Yesus tetap menyertai karya perutusan para murid itu, "Tuhan turut bekerja dan meneguhkan Kita pun tidak luput dari tugas perutusan itu. Santo Petrus memberikan nasihat yang amat bijak agar kita layak sebagai pewarta, "Rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya. Serahkanlah segala kekhawatiranmu kepada-Nya, sebab la memelihara kamu. Waspadalah dan berjaga-jagalah!" (1Ptr. 5:6-8). 

Ya Tuhan, sertailah kami sehingga mulut kami mampu membawa salam dan damai sejahtera, tangan kami terulur atas orang-orang sakit dan mereka menjadi sembuh. Amin. 


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 25 APRIL 2024)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel