RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SABTU, 22 MEI 2021)

renungan harian


RENUNGAN HARIAN KATOLIK

SABTU, 22 MEI 2021

PEKAN PASKAH VII (PUTIH)

Sta. Rita dr Cascia; Sta. Rosa

BACAAN I: Kis. 28:16-20.30-31

MAZMUR: 11:4.5.7;

BACAAN INJIL: Yohanes 21:20-25

Ketika Petrus berpaling, ia melihat bahwa murid yang dikasihi Yesus sedang mengikuti mereka, yaitu murid yang pada waktu mereka sedang makan bersama duduk dekat Yesus dan yang berkata: "Tuhan, siapakah dia yang akan menyerahkan Engkau?" Ketika Petrus melihat murid itu, ia berkata kepada Yesus: "Tuhan, apakah yang akan terjadi dengan dia ini?" Jawab Yesus: "Jikalau Aku menghendaki, supaya ia tinggal hidup sampai Aku datang, itu bukan urusanmu. Tetapi engkau: ikutlah Aku." Maka tersebarlah kabar di antara saudara-saudara itu, bahwa murid itu tidak akan mati. Tetapi Yesus tidak mengatakan kepada Petrus, bahwa murid itu tidak akan mati, melainkan: "Jikalau Aku menghendaki supaya ia tinggal hidup sampai Aku datang, itu bukan urusanmu." Dialah murid, yang memberi kesaksian tentang semuanya ini dan yang telah menuliskannya dan kita tahu, bahwa kesaksiannya itu benar. Masih banyak hal-hal lain lagi yang diperbuat oleh Yesus, tetapi jikalau semuanya itu harus dituliskan satu per satu, maka agaknya dunia ini tidak dapat memuat semua kitab yang harus ditulis itu.

RENUNGAN:

Ketika kita berada di puncak kejayaan pelayanan kita, kadang kita enggan untuk meninggalkannya atau turun dan puncak tersebut. Bahkan, terkadang kita enggan berbicara tentang diri kita setelah menjadi tua, tetapi lebih sering menceritakan apa yang telah kita lakukan. “... Ikutlah Aku” (Yoh. 21:22). Ajakan ini mau menegaskan bahwa di dalam pelayanan hendaknya yang kita pikirkan dan upayakan adalah bagaimana Gereja dapat bertumbuh dan berkembang, bukan malah sibuk memikirkan diri sendiri.

Petrus dan Paulus memberikan teladan yang unggul bagi kita. Mereka secara total mengikuti dan mewartakan Yesus, Sang Penyelemat umat manusia. Kita pun demikian, rahmat pembaptisan yang kita terima hendaknya menggerakkan kita untuk pergi mewartakan kasih Tuhan. Di dalam keluarga, di sekolah, di tempat kerja, di lingkungan masyarakat, di mana pun kita berada, kita membawa spirit kasih.

Bapa Mahabaik, karena kebaikan-Mu, Engkau perkenankan kami masuk dalam kawanan gembalaan Putra-Mu, Yesus Kristus. Ke mana pun kami pergi dan dimana pun kami berada, kami akan  senantiasa hidup di dalam kasih-Mu sebagai ungkapan syukur kami. Amin.


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SABTU, 22 MEI 2021)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel