DOA UMAT KATOLIK

doa umat

Doa umat dalam gereja Katolik merupakan salah satu bagian dalam Ekaristi. Doa umat adalah doa-doa yang diucapkan oleh petugas liturgi setelah syahadat. Doa umat berisi tentang doa-doa permohonan yang disampaikan oleh petugas liturgi. Berikut ini adalah contoh doa uamat Katolik dalam perayaan Ekaristi:

L. Kehadiran Allah membahagiakan kita, kendati masih banyak hal yang harus kita benahi dalam gereja dan kehidupan kita. Semoga kami semakin menyadari dan mampu menciptakan suasana yang memudahkan kami mengenali kehadiran-Mu ditengah-tengah kami. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan

L. Ya Bapa, begitu banyak masalah di negeri kami yang harus kami selesaikan bersama para pemimpin kami. Bantulah agar para pemimpin kami dapat bekerja sama mengembangkan masyarakat yang adil dan beradab. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan

L. Bagi Bapa Suci dan Para Uskup, semoga Allah selalu menunjukan kepada para gembala Gereja, jalan mana yang harus ditempuh dalam keadaan masa yang sulit, yaitu jalan pengampunan dan kasih. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan

L. Bagi Gereja yang kita cintai, ya Bapa bantulah gereja-Mu agar tidak terperangkap dalam kekuasaan yang tidak memperhatikan keadilan, melainkan semakin lama menjadi rendah hati dan rela untuk melayani sesama. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan

L. Bagi Bangsa Kita, ya Bapa bantulah agar bangsa ini menjadi bangsa yang membawa kebebasan manusiawi dan martabat kepada semua orang. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

L. Bagi mereka yang diperas dan ditindas, ya Bapa bantulah mereka yang diperas dan ditindas agar tidak memandang keadaan mereka sebagai takdir Allah, melainkan menyadari bahwa merekapun terpanggil untuk menjadi melayani merdeka. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

L. Bagi kita semua yang berkumpul di sekitar Altar ini, ya Bapa semoga kami tidak pernah terkurung dalam kesempitan diri sendiri, dalam hal kepentingan pribadi melainkan benar-benar bersatu dan bebas dalam Kristus yang dapat menjadi komunitas pelayan. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

L. Bagi seluruh kaum beriman, ya Bapa semoga perjamuan Ekaristi yang setiap kami rayakan, memberikan kekuatan nyata kepada umat-Mu untuk meningkatkan pengabdian kami kepada-Mu. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

L. Bagi keadilan dan kerukunan, ya Bapa semoga semua orang yang berkumpul disekeliling altar ini seturut kemampuannya, giat mengusahakan keadilan dan kerukunan di tengah masyarakat. Kami mohon:
U. Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

0 Response to "DOA UMAT KATOLIK"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel