RENUNGAN HARIAN (JUMAT, 18 NOVEMBER 2022)



RENUNGAN HARIAN

JUMAT, 18 NOVEMBER 2022

PEKAN BIASA XXXIII (Hijau)

St. Romanus dr Antiokia; B. Grimoaldo

BACAAN I: Why. 10:8-11

MAZMUR: 119:14.24.72.103.111.131;

BACAAN INJIL: Lukas 19:45-48

DOA PAGI:

Tuhan aku mengasihi-Mu. Aku selalu merindukan janji-Mu. Aku suka akan perintah dan ajaran-Mu. Semoga aku hidup dalam damai-Mu. Buatlah agar aku selalu setia dengan janjiku untuk mencintai-Mu dalam diri sesamaku. Tuhan, berkatilah niat-niat suciku agar aku sungguh melakukan dalam karya yang nyata lewat kata dan perbuatanku. Amin

RENUNGAN:

Firman Allah itu menjadi sesuatu yang manis bagi yang mencintai kebenaran. Sebaliknya, firman Allah menjadi sesuatu yang pahit bagi yang hidup dalam ketidakbenaran. Namun, firman menjadi manis dan pahit, bila pikirannya menghendaki yang benar sedangkan hidupnya tidak benar. Pahit atau manis, bila kita menerimanya dan melakukannya, maka kita akan diubah menjadi pewarta firman itu. Bagaimana cita rasa firman Allah itu bagi kita?

"Siapa pun yang mencari kebenaran juga mencari Tuhan,
entah dia menyadari atau tidak"
(Sta. Teresa Benedikta)

0 Response to "RENUNGAN HARIAN (JUMAT, 18 NOVEMBER 2022)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel