RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SABTU, 13 AGUSTUS 2022)


RENUNGAN HARIAN KATOLIK

SABTU, 13 AGUSTUS 2022

PEKAN BISA XIX (HIJAU)

St. Hippolitus

BACAAN I: Yeh. 18:1-10.13b.30-32;

Mzm. 51:12-13.14-15.18-19;

BACAAN INJIL : 19:13-15

Lalu orang membawa anak-anak kecil kepada Yesus, supaya Ia meletakkan tangan-Nya atas mereka dan mendoakan mereka; akan tetapi murid-murid-Nya memarahi orang-orang itu. Tetapi Yesus berkata: "Biarkanlah anak-anak itu, janganlah menghalang-halangi mereka datang kepada-Ku; sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Sorga." Lalu Ia meletakkan tangan-Nya atas mereka dan kemudian Ia berangkat dari situ.

RENUNGAN:

Sabda Tuhan, khususnya Injil pada hari ini menceritakan tentang Yesus yang mencintai anak-anak. Cinta terhadap anak-anak itu Ia wujudkan dengan meletakkan tangan-Nya serta mendoakan mereka. Perhatian yang ditampakkan Yesus terhadap anak-anak itu perlu kita ikuti. Kita diajak untuk mencintai anak-anak kita dengan menjadi sahabat bagi mereka, mendampingi mereka saat belajar atau menggunakan media sosial, mendengarkan kegembiraan, kesedihan, dan pergulatan mereka, memperikan penjelasan dan pencerahan yang benar terhadap hal-hal yang ingin mereka ketui.

Anak-anak juga perlu mendapatkan makanan rohani yang cukup sebagai bekal hidup mereka. Mengajak anak-anak pergi ke gereja, doa bersama dalam keluarga, membaca Kitab Suci, memberikan teladan yang baik danbenar sebagai orang Katolik merupakan cara-cara yang dapat kita lakukan untuk menguatkan iman mereka. Di zaman seperti sekarang ini, kasih orang tua yang besar dan pembekalan iman yang cukup untuk anak-anak menjadi hal yang sangat penting. Di samping itu, orang tua dalam dirinya sendiri merupakan pendidik yang pertama dan utama bagi anak-anak, khususnya dalam lingkup keluarga. Mari kita periksa keluarga kita masing-masing: Apakah doa bersama dan membaca Kitab Suci sudah menjadi kebiasaan harian didalam keluarga kecil kita? Kalau belum, mulailah dari sekarang. Keluarga yang selalu berdoa bersama sebelum tidur malam, misalnya, akan menjadi keluarga Katolik yang terberkati dan tahan uji.

Allah Bapa Yang Mahamulia, semoga dengan kuasa Roh Kudus-Mu kami dimampukan untuk menemani dan membimbing anak-anak katni agar semakin mengenal Engkau dan bangga menjadi murid-murid-Mu. Amin.


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SABTU, 13 AGUSTUS 2022)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel