APAKAH BUNDA MARIA YANG MENGABUKAN DOA KITA?



APAKAH BUNDA MARIA YANG MENGABUKAN DOA KITA?

Apa yang kita mohon untuk didoakan oleh Bunda Maria? Dalam bagian kedua Salam Maria ini kita memercayakan diri kepada Maria sekarang atau dalam kehidupan kita hari ini, dan bahkan meluas lagi: sampai waktu mati atau saat kematian kita.

Doa Salam Maria bagian kedua menjawab dengan bagus pertanyaan ini. “Santa Maria Bunda Allah, doakanlah kami yang berdosa ini, sekarang dan waktu kami mati. Amin”.

Dari pernyataan dalam doa tersebut sebenarnya mengungkapkan bahwa “kita memohon doa dari Bunda Maria”. Artinya, Maria itu menjadi pendoa bagi kita, bukan yang mengabulkan doa kita.

Doa kita kepada Maria berisi permohonan agar ia mendoakan kita. “Maria adalah pendoa sempurna dan citra Gereja. Kita dapat berdoa dan memohon bersama dia. Doa Gereja seakan-akan didukung oleh doa Maria” (KGK 679). “OIeh karena itu, dalam Gereja, Santa Perawan disapa dengan gelar pembela, pembantu, penolong, pengantara. Akan tetapi, itu diartikan sedemikian rupa, sehingga tidak mengurangi pun tidak menambah martabat serta daya guna Kristus, satu-satunya pengantara (LG 62).


0 Response to "APAKAH BUNDA MARIA YANG MENGABUKAN DOA KITA?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel