RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 11 FEBRUARI 2021)

renungan harian


RENUNGAN HARIAN KATOLIK

KAMIS, 11 FEBRUARI 2021

Pekan Biasa V (HIJAU)

Hari Orang Sakit Sedunia

BACAAN I: Kej. 2:18-25

MAZMUR: 128:1-2.3.4-5;

BACAAN INJIL: Markus 7:24-30

"Anjing-anjing pun makan remah-ramah yang dijatuhkan anak-anak"

Lalu Yesus berangkat dari situ dan pergi ke daerah Tirus. Ia masuk ke sebuah rumah dan tidak mau bahwa ada orang yang mengetahuinya, tetapi kedatangan-Nya tidak dapat dirahasiakan. Malah seorang ibu, yang anaknya perempuan kerasukan roh jahat, segera mendengar tentang Dia, lalu datang dan tersungkur di depan kaki-Nya. Perempuan itu seorang Yunani bangsa Siro-Fenisia. Ia memohon kepada Yesus untuk mengusir setan itu dari anaknya. Lalu Yesus berkata kepadanya: "Biarlah anak-anak kenyang dahulu, sebab tidak patut mengambil roti yang disediakan bagi anak-anak dan melemparkannya kepada anjing." Tetapi perempuan itu menjawab: "Benar, Tuhan. Tetapi anjing yang di bawah meja juga makan remah-remah yang dijatuhkan anak-anak." Maka kata Yesus kepada perempuan itu: "Karena kata-katamu itu, pergilah sekarang sebab setan itu sudah keluar dari anakmu." Perempuan itu pulang ke rumahnya, lalu didapatinya anak itu berbaring di tempat tidur, sedang setan itu sudah keluar.

RENUNGAN:

Hari ini Gereja merayakan Hari Orang Sakit Sedunia (HOSS). Peringatan ini mulai dirayakan pada 11 Februari 1933, setelah ditetapkan oleh Paus Yohanes Paulus II pada 13 Mei 1992, setahun setelah ia dinyatakan menderita parkinson. Hari ini juga hari Pesta Bunda Maria dari Lourdes. Kita ingin juga mengikutsertakan Bunda Maria dalam penyembuhan orang sakit. Pada hari ini ita diajak untuk melakukan tiga hal ini, yang menjadi dasar penetapan HOSS oleh Paus Yohanes Paulus II: Pertama, berdoa untuk mereka yang sakit; Kedua, merefleksikan penderitaan manusia dalam terang penderitaan Kristus sendiri; dan Ketiga, menghormati dan berdoa bagi mereka yang berkarya dalam bidang kesehatan. Peringatan ini membuktikan bahwa manusia tidak hidup sendirian di dunia. Manusia membutuhkan saudara, teman, kawan, sahabat dalam hidupnya.

Dalam bacaan pertama ditegaskan, Allah sendiri mengatakan bahwa tidak baik jika manusia itu sendiri saja, maka baiklah jika dibuatkan seorang penolong yang sepadan dengannya. Maka, Allah menciptakan perempuan. Demikian laki-laki dan perempuan itu adalah komunitas sosial yang pertama. Perempuan yang menjadi penolong bagi laki-laki diciptakan dari tulang rusuknya dan sepadan dengan laki-laki. Dua bukti sejak penciptaan bahwa perempuan setara dengan laki-laki. Dengan itu keduanya membentuk komunitas otonom. Manusia juga diciptakan bersama ciptaan lain: hewan dan tumbuhan. Manusia adalah makhluk ekologis yang selalu memperhatikan kebersamaannya dengan ciptaan yang lain. Persekutuan manusia dengan sesama dan alamnya sering rusak karena dosa yang didalangi oleh Iblis. Demikian juga kesehatan manusia sering menjadi rapuh karena kekuatan jahat. Namun, Yesus dalam bacaan Injil mengusir roh jahat dari seorang anak. Yesus adalah penjamin keharmonisan hidup seluruh ciptaan.

Ya Tuhan, berikan kami kesehatan, kesembuhan sesama kami yang sakit, dan lindungilah mereka yang berkarya dalam bidang kesehatan. Amin 


0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (KAMIS, 11 FEBRUARI 2021)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel