RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SELASA, 14 JULI 2020)


RENUNGAN HARIAN KATOLIK
SELASA, 14 JULI 2020
PEKAN BIASA XV (Warna Liturgi HIJAU)
St. Fransiskus Solanus
BACAAN I: Yes.7:1-9
MAZMUR: 48:2-3a.3b-4.5-6.7-8
BACAAN INJIL: Mat. 11:20-24

Injil Matius 11:20-24
Buluh yang patah terkulai tidak akan diputuskan-Nya, dan sumbu yang pudar nyalanya tidak akan dipadamkan-Nya, sampai Ia menjadikan hukum itu menang. Dan pada-Nyalah bangsa-bangsa akan berharap." Kemudian dibawalah kepada Yesus seorang yang kerasukan setan. Orang itu buta dan bisu, lalu Yesus menyembuhkannya, sehingga si bisu itu berkata-kata dan melihat. Maka takjublah sekalian orang banyak itu, katanya: "Ia ini agaknya Anak Daud." Tetapi ketika orang Farisi mendengarnya, mereka berkata: "Dengan Beelzebul, penghulu setan, Ia mengusir setan."

RENUNGAN:
Kepada Yesaya, Allah memerintahkan untuk memberikan peneguhan bagi Ahaz, Raja Yudea. Bahwasannya sang baginda raja mesti percaya akan penyertaan Tuhan atas kerajaan yang dipimpinnya. Allah yang menjamin kejayaan kerajaannya. Kenyataan akan Allah jadi jaminan itu tampak dalam gambaran akan kota Allah dimana Allah yang jadi bentengnya maka akan kokoh tak tergoyahkan selamanya.
Jadi, sering kali terjadi manusia yang terlalu ‘percaya diri’ sehingga mengandalkan kakuatan manusiawi yang terbatas. Manusia merasa hebat lebih dari Tuhan. Padahal justru Tuhan yang memampukannya. Hidup di zaman ini, dimana kita menghadapi berbagai tawaran yang menggiurkan, kuasa Tuhanlah yang memungkinkan kita tidak jatuh pada tawaran-tawaran yang salah. Berlaga hebat dan mengesampingkan Tuhan adalah awal mula kehancuran dan kegagalan. 
Ya Tuhan, celiklah mata batin kami untuk mampu mengagumi kuasa dan mengakui kedaulatan-Mu dalam seluruh hidup kami di zaman ini. Amin

0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (SELASA, 14 JULI 2020)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel