RENUNGAN HARIAN KATOLIK (RABU, 08 JULI 2020)


RENUNGAN HARIAN KATOLIK
RABU, 08 JULI 2020
PEKAN BIASA XIV (Warna Liturgi Hijau)

St. Eugenius III. St. Adrianus III
BACAAN I: Hos. 10:1-3.7-8.12
MAZMUR: 105:2-3.4-5.6-7
BACAAN INJIL: Mat. 10:1-7

Injil Matius 10:1-7
Yesus memanggil kedua belas murid-Nya dan memberi kuasa kepada mereka untuk mengusir roh-roh jahat dan untuk melenyapkan segala penyakit dan segala kelemahan. Inilah nama kedua belas rasul itu: Pertama Simon yang disebut Petrus dan Andreas saudaranya, dan Yakobus anak Zebedeus dan Yohanes saudaranya, Filipus dan Bartolomeus, Tomas dan Matius pemungut cukai, Yakobus anak Alfeus, dan Tadeus, Simon orang Zelot dan Yudas Iskariot yang mengkhianati Dia. Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: "Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria, melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel. Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat.

RENUNGAN:
Tuhan memakai gambaran keluarga Hosea untuk menunjukan kedurhakaan Israel yang layak dihukum karena ‘persundalannya’. Namun Allah tetap menjanjikan kelelamatan bagi Israel yang sudah tidak setia itu. Allah setia akan janji-Nya yang pernah diucapkan-Nya dan berbanding terbalik dengan perbuatan Israel. Ternyata Tuhanlah yang mampu memutuskan belenggu umat-Nya.
Tuhan yang tidak membiarkan umat-Nya ‘terbelenggu’ oleh kelemahan dan dosa, hadir dalam diri Yesus yang memanggil dan mengutus murid-murid-Nya; menyembuhkan orang sakit, membangkitkan orang mati, mentahirkan orang kusta, mengusir setan. Karena para rasul telah menerima dengan cuma-cuma mesti juga berbuat hal sama demi hadirnya Kerajaan Allah. Kuasa itu diberikan Yesus kepada rasul-rasul-Nya. Mereka menerima dengan cuma-cuma karena itu diundang berbuat yang sama juga.
Tuhan Mahakuasa, mampukan kami untuk berbuat sekecil apa pun untuk kemuliaan nama-Mu dan kebaikan sesama kami. Amin     

0 Response to "RENUNGAN HARIAN KATOLIK (RABU, 08 JULI 2020)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel